Prosedur Peminjaman Koleksi di PDRH-FHUI
Perpustakaan PDRH-FHUI memberikan layanan peminjaman koleksi bahan pustaka kepada pengunjung/pengguna yang sudah menjadi Anggota Langsung. Aturan & Ketentuan layanan pinjam:
- Mahasiswa Aktif, batas maksimal pinjaman adalah :
- 8 judul Buku, masing-masing selama 12 hari
- 4 judul Majalah, selama 6 hari
- 4 keping CD (baik CD Software atau CD Buku), selama 4 hari - Mahasiswa Tugas Akhir (merencanakan TA di KRS semester aktif), batas maksimal pinjaman adalah :
- 8 judul Buku, masing-masing selama 30 hari
- 4 judul Majalah selama 6 hari
- 4 keping CD selama 4 hari - Karyawan, Staf, Pimpinan, sebagai Pinjaman Pengembangan, maksimal peminjaman adalah :
- 8 judul Buku, masing-masing selama 12 hari
- 4 judul Majalah selama 6 hari
- 4 keping CD selama 4 hari - Asisten Laboratorium yang aktif pada semester berjalan, batas maksimal pinjaman adalah :
- 8 judul Buku, masing-masing selama 12 hari
- 4 judul Majalah selama 4 hari
- 4 keping CD selama 4 hari - Staff Dosen yang aktif mengajar dalam semester berjalan, mendapatkan 2 macam pinjaman, yaitu :
- Pinjaman Wajib, berupa 8 expl Bahan Pustaka untuk tiap mata kuliah, selama 1 semester
- Pinjaman Pengembangan, berupa :
- 8 judul Buku, selama 12 hari
- 4 judul Majalah, selama 4 hari
- 4 keping CD, selama 4 hari